Minggu, 31 Maret 2019

MUDAHNYA BERTRANSAKSI DI HP DENGAN APLIKASI TRUE MONEY

MUDAHNYA BERTRANSAKSI DI HP DENGAN APLIKASI TRUE MONEY


Dizaman modern sekarang ini semua serba online, yang penting modalnya cuma Hp. Mau makan tinggal duduk manis sambil pencet-pencet hp udah dianterin abang ojek, mau belanja apa aja semua bisa lewat hp. Gak punya duit gak bawa duit tinggal klik di hp, mau makan di restoran juga tinggal  pake hp. pokoknya serba hp. Tidak mau ketinggalan juga pada tanggal 26 Maret 2019 bertempat di Grand Rubina Bussiness Park, Jakarta PT. Reksa Transaksi Sukses Makmur ( OttoPay ) sebagai salah satu aggregator penyedia pembayaran melalui QR Code bekerjasama dengan True Money Indonesia dalam melakukan transaksi non-tunai menggunakan aplikasi True Money di seluruh merchant yang bekerjasama dengan OttoPay


Dengan adanya QR Code OttoPay dalam aplikasi TrueMoney memudahkan para pelanggan dalam melakukan transaksi di merchants OttoPay. Cara nya gampang sekali para pelanggan cukup dengan membuka aplikasi TrueMoney kemudian pilih belanja, lalu klik OttoPay QR, selanjutnya scan QR Code-nya dan pembayaran pun selesai. Berbagai jenis transaksi dapat dilakukan menggunakan  scan QR Code Ottopay, seperti transaksi di merchant UMKM, modern merchant POS Integration, maupun mesin EDC, selain itu bisa juga dilakukan di beberapa merchant website e-commerce.



Direktur TrueMoney Indonesia, Rio Da Cunha mengatakan "pembayaran merchant sekarang lebih mudah untuk para pengguna TrueMoney. Agen atau member TrueMoney dapat melakukan transaksi di setiap merchant yang bekerjasama dengan OttoPay. Jadi tidak hanya pengguna OttoPay saja yang bisa melakukan pembayaran non-tunai di merchant-merchantnya tetapi pengguna Truemoney juga bisa caranya cukup scan, masukan nominal dan tunjukan bukti pembayaran di kasir. Biasanya sales OttoPay akan memasang stiker Qr Code OttoPay di minimarket, warung makan atau minum,.Melalui jaringan OttoPay dan TrueMoney yang tersebar diseluruh Indonesia. Toko, usaha, warung kita pun akan dikenal lebih banyak orang



Adanya kerjasama antara TrueMoney dan Ottopay ini sangat bermanfaat sekali, karena pengguna Truemoney sudah tersebar luas di kota-kota Indonesia, jd mereka bisa dengan mudah menggunakan aplikasi TrueMoney mereka untuk berbelanja di minimarket, warunk Up Normal, Yogya dept store, dan masih banyak lagi, termasuk warung bakso, makanan, minuman di kios-kios yang menggunakan OttoPay. Kerjasama ini diharapkan untuk menambah pelanggan yang belum menggunakan aplikasi TrueMoney dan QR Code OttoPay.

Sedikit gambaran tentang TrueMoney : TrueMoney adalah layanan keuangan digital milik PT. Witami Mandiri,yang memudahkan penggunanya melakukan berbagai transaksi seperti top up saldo, pembayaran tagihan listrik, transfer dana, penarikan dana, pembelian pulsa. Setelah terlebih dulu hadir di Myanmar dan Kamboja pada bulan September 2015.

Tentang PT Reksa Transaksi Sukses Makmur ( OttoPay ) adalah perusahaan yang didirikan untuk menjadi Penyelenggara kegiatan pemrosesan pembayaran yang memungkinkan pedagang ( merchant ) untuk menerima transaksi pembayaran dari pengguna uang elektronik, pengguna dompet elektronik, nasabah banking, nasabah kartu kredit / debet dengan metode pembayaran secra digital dengan menggunakan metode scan kode QR. Saat ini OttoPay sudah melayani lebih dari 650.000 merchants di Indonesi
 


Jadi jangan ragu lagi buat memanfaatkan hp 
gak cm buat telepon aja tErnyata
     








Minggu, 24 Maret 2019

TRADISI SELAMATAN PUSER BUMI DI MAGELANG

TRADISI SELAMATAN PUSER BUMI DI MAGELANG




Melihat kondisi negeri yang begitu menghawatirkan, dimana begitu banyak kejadian bencana, perseteruan, persaingan dan perebutan kekuasaan yang berdampak buruk  pada negeri ini, agar kondisi bangsa dapat kembali tenang dan damai maka masyarakat Desa Jambewangi, Magelang berinisiatif mengadakan Selamatan Puser Bumi. Guna merawat dan menjaga NKRI dari kehancuran dan perpecah belahan.

Selamatan ini diselenggarakan hari minggu tanggal 24 Maret 2019 di Bukit Tidar. Acara ini sudah lama direncanakan, sebab jelang pemilu masyarakat terus berseteru situasi politik semakin memanas membuat masyarakat Magelang menjadi prihatin. Acara ini di ikuti oleh 364 desa  dari 21 kecamatan di Kabupaten Magelang. Jadi nanti akan ada 364 tumpeng dan 21 gunungan serta kurang lebih 3600 orang berkumpul, karena setiap desa akan mengajak 10 warganya. Acara ini berkonsep kenduri sebuah doa bersama warga desa dan diakhiri makan bersama.
Dalam rangkaian kegiatan itu juga akan dilaksanakan proses Umbul Donga, setiap warga yang hadir akan menuliskan doa dan pengharapannya untuk Indonesia di secarik kertas. Kertas-kertas tersebut ditempelkan pada bambu kemudian bambu tersebut dibakar atau dilarung bersama api dan angin agar naik ke langit menyatu dengan alam semesta. Melalui proses ini diyakini bahwa seluruh doa insyaallah akan terkabul.






Antusiasme masyarakat menjelang acara Selamatan Puser Bumi di Magelang begitu besar, tak hanya penduduk lokal sejumlah masyarakat dari Jombang pun ikut ambil bagian dalam acara hari ini. Tak lupa pula Turut hadir menyaksikan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Kenduri atau doa bersama ini adalah wujud kepedulian warga terhadap situasi berbangsa dan bernegara melalui tradisi lokal masing-masing. Kegiatan serupa juga sudah berlangsung di Solo, Pati, Grobogan, Karanganyar, Blora, Kendal, Temanggung, Klaten, Gresik, Bojonegoro, dan masyarakat lingkungan Candi Cetho, sebagai rangkaian Kenduri Nusantara 2019.





#kendurinusantara2019 #selametanpuserbumi2019 #doaanaknegeri #umbuldonga #merawatNKRI #menjagaindonesia #kitamerahputih #eventmagelang #puncakgunungtidar